PT Seindo Global Travel
PT Seindo Global Travel merupakan bagian dari Seindo Group yang berfokus kepada jasa penyediaan perjalanan wisata yang melingkupi tiket pesawat, kereta api, hotel, pengurusan dokumen perjalanan, tour wisata inbound dan outbound, asuransi perjalanan, rental kendaraan dan corporate travel management service.
Apa saja yang saya kerjakan pada project ini
Peran saya dalam Project ini adalah sebagai Full-stack developer. Dimana saya merancang workflow atau alur kerja dari sistem yang sesuai dengan keinginan klien, mulai dari perencaan struktur database, pengintegrasian menggunakan API dari sistem penyedia data tiket pesawat, hingga membuat tampilan website yang interaktif sehingga memudahkan konsumen untuk melakukan transaksi pemesanan tiket pesawat di website Seindo Travel
React
Javascript
Redux
Bootstrap
NodeJS
Express.js
Firebase
MongoDB
Challenges
Dalam pengerjaan website Seindo Travel ini saya menemukan banyak sekali tantangan. Mulai dari menyusun sistem booking hingga mengimplementasikan UI Design yang sudah disediakan.
Dari sisi front-end, salah satu tantangannya adalah bagaimana menyajikan data penerbangan yang cukup kompleks agar mudah dilihat secara detail oleh pengguna yang dalam ini adalah customer dari Seindo Travel dengan mengikuti konsep desain yang sudah diberikan serta mengintegrasikan website dengan sistem pembayaran online dengan pilihan metode pembayaran yang bervariasi.
Sementara dari sisi back-end, saya harus bisa menyusun data-data penerbangan, data penjualan serta keuangan yang cukup kompleks agar dapat dilihat dan dimengerti dengan mudah oleh admin melalui dashboard admin.